Rabu, 25-Juli-2007
Penulis: Asy-Syaikh Muhammad bin Sholih Al-’Utsaimin rahimahullah
--------------------------------------------------------------------------------
Samahatusy Syaikh Muhammad bin Sholih Al-’Utsaimin rahimahullah ditanya:”Apakah jin mengetahui perkara-perkara yang ghaib?”
Jawab: Jin tidak dapat mengetahui perkara-perkara ghaib dan tidak ada seorangpun di langit dan di bumi yang mengetahui perkara-perkara ghaib kecuali Allah. Bacalah firman-Nya:
“Maka tatkala Kami telah menetapkan kematian Sulaiman, tidak ada yang menunjukkan kepada mereka kematiannya itu kecuali rayap yang memakan tongkatnya. Maka tatkala ia telah tersungkur, tahulah jin itu bahwa kalau sekiranya mereka mengetahui yang ghaib tentulah mereka tidak akan tetap dalam siksa yang menghinakan” (QS. Saba’: 14).
Dan barangsiapa yang mengaku mengetahui perkara-perkara ghaib maka dia kafir dan orang yang membenarkan orang yang mengaku mengetahui perkara-perkara ghaib maka dia juga kafir, karena Allah Azza wa Jalla berfirman:
“Katakanlah: “Tidak ada seorangpun di langit dan di bumi yang mengetahui perkara yang ghaib, kecuali Allah”, dan mereka tidak mengetahui bila mereka akan dibangkitkan” (QS. An-Naml: 65).
Tidak ada yang mengetahui hal yang ghaib di langit dan di bumi kecuali Allah saja. Mereka yang mengaku bahwa dirinya mengetahui hal yang ghaib yang akan terjadi pada masa yang akan datang semuanya termasuk perdukunan. Rasulullah shalallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
“Barangsiapa mendatangi tukang ramal/dukun lalu bertanya kepadanya tentang sesuatu dan membenarkan apa yang ia katakana, maka sholatnya tidak akan diterima oleh Allah selama 40 hari” (HR. Muslim no. 2203).
Jika ia membenarkanya maka dia menjadi kafir karena ia telah membenarkan ada seseorang yang mengetahui perkara ghaib dan ia telah mendustakan firman-Nya:
“Katakanlah: “Tidak ada seorangpun di langit dan di bumi yang mengetahui perkara yang ghaib, kecuali Allah”, dan mereka tidak mengetahui bila mereka akan dibangkitkan” (QS. An-Naml: 65).
Dinukil dari: Majmu’ Fatawa Arkanil Islam, no. 44
http://abdurrahman.wordpress.com/2007/06/21/apakah-jin-mengetahui-perkara-ghaib/#more-333
Comments :
Posting Komentar